Friday, August 7, 2020

Resep Macaroni Schotel, Pasta Panggang

Resep Macaroni Schotel Sederhana, Cocok untuk Camilan Anak Halaman ...

Setiap dapur rumahan mungkin punya resep berbeda kalau bicara soal Macaroni Schotel. Resep pasta panggang klasik ini adalah salah satu ‘menu aman’ yang bisa kamu sajikan di rumah atau sebagai hidangan hantaran untuk kerabat atau teman.

Terdiri dari pasta, sayuran, dan daging, membuat menu makaroni schotel juga ideal dijadikan sebagai bekal lengkap. Kamu hanya perlu menyajikannya bersama Saus Sambal Jawara untuk membuatnya semakin enak. Supaya proses membuat pasta panggang ini semakin mudah dan enak, aku menggunakan Royco Krim Sup Ayam. Fungsinya sebagai saus yang akan menyelimuti makaroni beserta isiannya. Praktis dan tak perlu membuat saus berbahan dasar susu untuk membuat pasta panggang ini moist dan creamy.

Pasta jenis lain yang berukuran kecil seperti fusilli, rigatoni, penne, atau farfalle (pasta bentuk pita) juga pas untuk hidangan pasta panggang seperti ini. Royco Krim Sup Ayam dalam pasta panggang ini akan membuat schotel lebih gurih dan sedap. 

Sebagai bahan isiannya, kamu juga bisa kreatif dengan membuat sendiri versi sayurannya. Misalnya dengan brokoli, zucchini, atau tambahan jamur kesukaan. Udah nggak sabar lagi pengen coba sendiri resep Macaroni Schotel ini, kan?

Bahan-bahan

Royco Sup Krim Ayam
Yang diperlukan:
Royco Sup Krim Ayam
  • 300g makaroni, rebus setengah matang, tiriskan
  • 200g daging ayam cincang
  • 75g wortel, potong dadu kecil
  • 75g buncis, iris
  • 100g bawang bombay, cincang
  • 2siung bawang putih, cincang
  • 1sdt garam
  • 2sachet Royco Sup Krim Ayam
  • 5butir telur ayam, kocok lepas
  • 1sdt merica putih bubuk
  • ¼sdt pala bubuk
  • 220g keju cheddar, parut
  • 2sdm margarin

Cara membuat

1

Masak Royco Sup Krim Ayam sesuai instruksi. Angkat. Sisihkan.

2

Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Masukkan daging ayam cincang, tumis hingga berubah warna. Bumbui dengan garam, merica, dan pala, aduk.

3

Tambahkan wortel dan buncis, aduk hingga layu. Tuang Royco Krim Sup Ayam dan 150 g keju parut, aduk.

4

Tuang ke dalam loyang yang sudah diolesi minyak atau margarin, ratakan. Taburi dengan sisa keju parut.

5

Panggang macaroni schotel dalam oven panas hingga matang selama sekitar 30 menit. Keluarkan. Sajikan.

1 comment:

  1. Depo 20ribu bisa menang puluhan juta rupiah
    mampir di website ternama I O N Q Q.ME
    paling diminati di Indonesia,
    di sini kami menyediakan 9 permainan dalam 1 aplikasi
    ~bandar poker
    ~bandar-Q
    ~domino99
    ~poker
    ~bandar66
    ~sakong
    ~aduQ
    ~capsa susun
    ~perang baccarat (new game)
    segera daftar dan bergabung bersama kami.Smile
    Whatshapp : +85515373217

    ReplyDelete

Resep Ikan Tongkol Suwir Pedas Bumbu Merah

Punya stok ikan tongkol di rumah? Kali ini, tim MAHI berbagi resep rumahan yang lezat dan mudah dibuat, yakni resep ikan tongkol suwir pedas...